Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cegah Hojlund Kena Virus FIFA, Man United Lobi-Lobi dengan Timnas Denmark

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 22 Maret 2024 | 06:40 WIB
Penyerang Man United, Rasmus Hojlund bakal memperkuat Timnas Denmark pada FIFA Matchday kendati baru sembuh dari cedera. (DARREN STAPLES/AFP)

Tim Dinamit diketahui telah mencapai kesepakatan dengan kubu Man United terkait kebugaran Hojlund.

Man United telah melobi Denmark agar tidak terbebani selama menjalankan tugas negara.

Ketakutan akan eks pemain FC Copenhagen kembali cedera bukannya tanpa alasan.

Sudah menjadi rahasia umum jika agenda FIFA Matchday bakal menimbulkan "virus FIFA".

Virus berupa cedera menjadi kerugian bagi klub dan timnas yang dibela oleh sang pemain.

Baca Juga: Hasil Lengkap Play-Off Euro 2024 - Lewandowski Cuma Sumbang Assist saat Polandia Berpesta, Israel Ucapkan Sayonara

Hojlund sendiri tengah menikmati masa suburnya bersama Man United di 2023-2024.

Ia tercatat sudah membukukan 13 gol dari 31 penampilan bersama Setan Merah.

Pencapaian terbaiknya tercipta ketika menorehkan 7 gol dari 6 laga terakhirnya di Liga Inggris sebelum cedera.

Terkait kesepakatan dengan Man United, hal itu diakui oleh pelatih Denmark, Kasper Hjulmand.