Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Inggris seperti mati kutu setelah ini dan sulit melancarkan serangan yang membuahkan peluang emas.
Brasil pun berada dalam kondisi yang sama sebelum Endrick menjadi pembeda pada menit ke-80.
Andres Pereira berada di posisi yang tepat untuk memotong usaha Inggris membangun serangan dari tengah lapangan.
Tidak berlari ke depan, Pereira memilih untuk melepaskan umpan jarak jauh ke Vinicius Junior.
Bintang Real Madrid tersebut langsung berlari cepat untuk membawa bola mendekat ke arah gawang Inggris.
17-year-old Endrick nets his ???????????????????? ???????????????? for ???????? as they beat ???????????????????????????? pic.twitter.com/MDRf4z2kF7
— 433 (@433) March 23, 2024
John Stones yang mengawalnya kewalahan dalam mengimbangi laju lari sang winger.
Vinicius pun bisa merangsek lebih dahulu ke kotak penalti dan melepaskan tembakan ke arah gawang.
Tendangan sempat mengenai Pickford, tetapi bola hanya bergulir ke samping dan Endrick berada di posisi yang tepat untuk menyambarnya.
Penyerang yang akan bergabung ke Real Madrid pada musim ini langsung membuat perkenalan diri yang berkesan di Stadion Wembley.
Inggris belum mau menyerah dengan mudah dan Marcus Rashford mencoba menyelamatkan timnya pada injury time.