Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Full Senyum, 3 Pemain Pinjaman Berpotensi Bikin Cuan Rp683 Miliar

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 25 Maret 2024 | 05:40 WIB
Pemain pinjaman AC Milan, Charles De Ketelaere, menjadi salah satu pemain potensial yang menghasilkan dana segar. (TWITTER.COM/CUOREMILANBR)

Kedatangan sejumlah pemain di posisi kunci menjadi prioritas di jendela transfer musim panas 2024.

Hal yang utama untuk dibenahi I Rossoneri adalah penyerang tengah dan setidaknya masing-masing satu untuk gelandang dan bek tengah.

Dengan tiga sosok yang bisa menjadi tambahan berarti musim depan, jelas dana yang dibutuhkan klub tidaklah sedikit.

Namun, mereka bisa semringah lantaran dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, Milan berpotensi mendapatkan tambahan dana segar hingga 40 juta euro atau setara Rp683 miliar dari penjualan para pemain pinjamannya.

Menjelang dimulainya musim baru 2023-2024, tercatat Milan melepas beberapa nama sebagai pemain pinjaman.

Baca Juga: Gara-Gara Kompatriot Cristiano Ronaldo, AC Milan Bisa Kehilangan Maignan

TWITTER.COM/SERIEA_EN
Aksi gelandang Monza, Daniel Maldini, pada laga pekan ke-29 Liga Italia melawan Cagliari di Stadion Brianteo, Sabtu (16/3/2024).

Dari sebagian pemain pinjaman tersebut, tercatat ada 3 sosok yang tampil menjanjikan dengan klubnya saat ini.

Ketiganya adalah Charles De Ketelaere, Alexis Saelemaekers, dan Daniel Maldini.

Charles De Ketelaere diketahui dipinjamkan ke Atalanta.