Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajer Timnas Indonesia Pastikan Hanya Rafael Struick yang Susul ke Vietnam, Pratama Arhan Absen Lawan Vietnam?

By Wila Wildayanti - Senin, 25 Maret 2024 | 19:15 WIB
Pratama Arhan sedang lemparan kedalam saat laga grup F babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Menurut Sumardji Rafael Struick sudah membaik dan ia pun telah bertolak ke Vietnam pada Senin (25/3/2024).

Pemain ADO Den Haag tersebut telah bertolak ke Vietnam menyusul skuad Garuda.

Ia akan bergabung dengan tim Merah Putih di Hanoi untuk memperkuat skuad Garuda melawan Vietnam.

Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia Vs Vietnam - Saatnya Lanjutkan Dominasi dan Akhiri Kutukan 20 Tahun

“Rafael hari ini gabung,” ujar Sumardji kepada awak media, Senin (25/3/2024).

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Tim Nasional (BTN) PSSI itu mengatakan bahwa Rafael memang sudah membaik.

“(Update dari dokter) kondisinya sudah bagus,” ucapnya.

Setelah memastikan Rafael Struick menyusul ke Vietnam.

Sumardji pun mengatakan bahwa tak ada lagi yang bakal menyusul ke Hanoi.

Hal ini karena beberapa pemain memang masih sakit.