Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Timnas Indonesia Ditunggu Rekor di Hanoi, Jepang Bisa Lolos Tanpa Berkeringat

By Beri Bagja - Selasa, 26 Maret 2024 | 07:20 WIB
Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 menyajikan kans timnas Indonesia cetak rekor di Vietnam, Selasa (26/3/2024), hingga timnas Jepang di ambang kelolosan tanpa bertanding. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sementara itu, kasus lain dialami pemuncak klasemen Grup B, timnas Jepang, yang berpeluang lolos melalui 'pintu belakang'.

Samurai Biru juga melibas trilaga perdana dengan tiga kemenangan berbuah 9 angka.

TWITTER.COM/JLEAGUEFRA
Ao Tanaka (17) merayakan gol timnas Jepang ke gawang Korea Utara pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Tokyo (21/3/2024).

Tripoin terakhir dipetik Kamis lalu saat menjamu Korea Utara (1-0).

Seharusnya Jepang gantian bertamu ke negara tetangga mereka itu hari ini.

Namun, pertandingan dibatalkan tanpa alasan yang jelas dari Pemerintah Korea Utara.

FIFA memutuskan bahwa laga itu tidak bisa ditunda atau dijadwalkan ulang ke tanggal lain mengingat padatnya kalender internasional.

Walhasil, sambil menunggu pengumuman resmi, Jepang bisa berharap dihadiahi kemenangan WO untuk menyabet tiket fase berikutnya tanpa harus berkeringat pada matchday ketiga ini.

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Selasa (26/3/2024)

  • Korea Utara vs Jepang (dibatalkan)
  • Lebanon vs Australia (15.45 WIB)
  • Bangladesh vs Palestina (16.30)
  • Filipina vs Irak (18.00)
  • China vs Singapura (19.00)
  • Vietnam vs Indonesia (19.00)
  • Thailand vs Korea Selatan (19.30)
  • India vs Afghanistan (20.30)
  • Malaysia vs Oman (21.00)
  • Kirgistan vs Taiwan (21.00)
  • Uzbekistan vs Hong Kong (21.30)
  • Turkmenistan vs Iran (22.00)
  • Tajikistan vs Arab Saudi (22.00)

Rabu (27/3/2024)

  • Kuwait vs Qatar (02.00 WIB)
  • Suriah vs Myanmar (02.00 WIB)
  • Yordania vs Pakistan (02.00 WIB)
  • Bahrain vs Nepal (02.00 WIB)
  • Yaman vs Uni Emirat Arab (02.00 WIB)

Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Klik tautan ini ke FIFA.COM

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P