Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Bukti kalau Lebih Cepat dari Quartararo, Pantas Morbidelli Muka Badak meski Bikin Motor Ducati 'Sunmori' di MotoGP

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 26 Maret 2024 | 14:53 WIB
Pembalap Prima Pramac Racing, Franco Morbidelli, jelang seri balap MotoGP Qatar di Sirkuit Lusail, Doha, Qatar, 7 Maret 2024. (MOTOGP.COM)

Tentunya, ada perbedaan saat melaju sendirian dengan di dalam rombongan sebagaimana situasi yang dihadapi kedua pembalap kemarin.

Perbandingan Ritme Morbidelli dan Quartararo di MotoGP Portugal 2024

Lap Morbidelli (P18) Quartararo (P7) Gap
1 2:13,440 1:43,069 +30.371
2 1:40,541 1:39,880 +0,661
3 1:39,872 1:39,621 +0,251
4 1:39,582 1:39,748 -0,166
5 1:40,047 1:39,589 +0,458
6 1:40,031 1:39,642 +0,389
7 1:39,784 1:39,939 -0,155
8 1:40,040 1:39,628 +0,412
9 1:39,690 1:40,722 -1,032
10 1:39,594 1:39,770 -0,176
11 1:39,369 1:39,763 -0,394
12 1:39,677 1:39,654 +0,023
13 1:39,503 1:39,873 -0,370
14 1:39,807 1:39,588 +0,219
15 1:39,554 1:39,671 -0,117
16 1:39,533 1:39,614 -0,081
17 1:39,585 1:39,772 -0,187
18 1:39,363 1:39,691 -0,328
19 1:39,677 1:40,160 -0,483
20 1:39,710 1:40,192 -0,482
21 1:39,718 1:39,708 +0,010
22 1:39,688 1:39,616 +0,072
23 1:40,005 1:39,937 +0,068
24 1:39,577 1:39,564 +0,013
25 1:43,113 1:39,857 +3,256
       

Morbidelli juga menghindar saat kembali diminta membandingkan antara motor baru (Ducati) dan lamanya (Yamaha) walau untuk alasan yang lain.

"Saya tidak ingin membuat perbandingan karena itu tidak adil. Saya ingin tetap bersikap sopan dalam hal ini," kata pembalap blasteran Italia-Brasil ini.

"Apa yang bisa saya katakan adalah saya merasa baik. Saya merasa sangat baik dengan motor ini (Ducati, red)."

"Jika Anda melihat ritmenya saat lomba, tanpa kebebasan dalam berkendara dan dengan masih memiliki kekurangan, ritmenya masih bagus."

"Ritmenya masih bagus untuk berada di posisi enam atau tujuh."

"Saya terkesan dengan hal itu. Saya terkesan dengan motornya dan merasakan banyak potensi darinya," tandasnya.

Kiprah Morbidelli dalam musim pertamanya bersama motor Ducati memang tidak mulus setelah cedera kepala memaksanya untuk melewatkan seluruh tes pramusim.

Morbidelli menuturkan bahwa dia masih berada di tahap meraba-raba peranti yang ada di atas motornya sehingga belum bisa mengendarainya secara natural.

"Kekurangan terbesar saya dengan motor ini adalah pengetahuan dan kebebasan untuk melakukan hal-hal dengan refleks," ungkap Morbidelli.

"Saya berpikir terlalu banyak tentang mengaktifkan perantinya, tuas persneling yang berbeda dari yang biasa saya gunakan."

"Saya tidak benar-benar fokus pada berkendara dan memaksimalkannya. Itulah yang terjadi jika kita tidak memiliki jam terbang dan kami kekurangan akan hal itu."

Baca Juga: Testimoni Menohok Casey Stoner untuk Valentino Rossi Keluar di MotoGP Portugal 2024, Pembalap Buangan KTM Menyesal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P