Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rapuh Bareng Suksesor Valentino Rossi di MotoGP, Yamaha Berani Adu Nasib di Formula E

By Agung Kurniawan - Kamis, 28 Maret 2024 | 14:16 WIB
Suasana balapan Formula E (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

"Kami juga memiliki filosofi yang sama dengan Lola mengenai motorsport yang berkelanjutan."

"Dan kami sangat senang dan merasa terhormat dapat menjalin kemitraan dengan mereka," imbuhnya, dilansir BolaSport.com dari The Race.

Meski tidak begitu mentereng di arena balap mobil, Yamaha menjadi salah satu pabrikan paling disegani di pentas MotoGP.

Di ajang balap motor paling bergengsi di dunia tersebut, Yamaha sempat melejit bersama sosok Valentino Rossi di awal era milenium baru.

Total empat gelar juara di kelas tertinggi dipersembahkan The Doctor untuk tim berlogo garpu tala tersebut.

Situasi mulai berubah ketika Rossi melakoni periode keduanya bersama tim ini sebelum akhirnya memutuskan pensiun di akhir 2021.

Sempat meraih gelar juara bersama suksesor Valentino Rossi, Fabio Quartararo di musim yang sama, Yamaha kini mengalami kesulitan.

Pada musim 2024 ini, dengan Quartararo dan Alex Rins, mereka belum mampu mengimbangi kecepatan Ducati.

Baca Juga: Sudah Diwanti-wanti Orang Nomor Satu, Bos Ducati Cuma Beri 2 Kalimat soal Insiden Bagnaia dan Marquez di MotoGP Portugal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P