Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lebih lanjut, Rexy juga tidak meninggalkan fokusnya untuk nomor ganda putra di mana dia ingin menyapu bersih poin yang ada.
Pasangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik sudah dipastikan akan menjadi tumpuan utama, selain itu masih ada nama-nama lainnya.
Goh Sze Fei/Nur Izzudin Rumsani hingga Ong Yew Sin/Teo Ee Yi juga berpotensi menjadi pilihan berikutnya.
"Sze Fei-Izzuddin telah tampil dengan baik di nomor beregu sebelumnya, sementara kami juga mempertimbangkan Yew Sin-Ee Yi," ujar Rexy.
"Kami membutuhkan pemain yang berpengalaman karena kami mengincar dua poin dari nomor ganda," imbuhnya.
BERIKUT HASIL UNDIAN THOMAS CUP 2024
Grup A: China (1), Korea Selatan, Kanada, Australia
Grup B: Jepang (4), Taiwan, Jerman, Republik Ceska
Grup C: Indonesia (3), India, Thailand, Inggris
Grup D: Denmark (2), Malaysia, Hong Kong, Algeria