Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Calvin (Verdonk) memang sedang berusaha dinaturalisasi,” ujarnya.
“Mungkin kalau cepat Juni sudah selesai,” tambahnya.
Baca Juga: Sudah di Indonesia, Manajer Terkesan Megawati Hangestri Tembus Playoff meski Tanpa Ekspektasi Tinggi
Calvin Verdonk merupakan pemain berposisi bek kiri untuk NEC Nijmegen.
Namun ia juga bisa menempati beberapa posisi lain seperti bek tengah dan gelandang bertahan.
Ia juga rutin dipanggil timnas usia Belanda mulai dari U-15 hingga U-21.
Pada musim ini, Verdonk jadi pilihan utama NEC Nijmegen di bek kiri dan sudah mengoleksi 27 laga di Eredivisie.
Saat ini NEC Nijmegen berada di peringkat 6 klasemen sementara Eredivisie.
Dilansir BolaSport.com dari Serambi News, garis keturunan Indonesia Calvin Verdonk didapat dari sang ayah yang berasal dari Aceh.
"Benar saya berdarah Aceh dari ayah saya," ujarnya pada 2021 lalu kepada Serambi News.
"Saya tidak berbicara banyak dengan ayah saya sejak saya masih kecil."
"Dia lahir di Tanjung Meulaboh, Aceh," tambahnya.