Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ia dan teman-teman The Jakmania hanya mendorong Persija agar bisa menyelesaikan kasus ini secepat mungkin.
"Ya kalau dari kami tentu saja meminta Persija untuk menyelesaikan masalah ini."
"Tidak mungkin kami hanya diam saja," kata Diky saat dihubungi BolaSport.com, Selasa (2/4/2024).
Baca Juga: Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Masih Belum Jelas
Diky menambahkan bahwa Persija membutuhkan uang untuk menyelesaikan kasus ini.
Adapun keuangan Persija juga sedang tidak baik-baik saja karena sudah lama tak bermain di Jakarta.
Persija terusir dari Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, karena sedang direnovasi.
Lalu, Persija juga tidak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno dan Jakarta Internasional Stadium (JIS) di Liga 1 2023/2024.
Persija pun sampai pindah kandang ke Bali untuk menjalani tiga pertandingan kandang.
The Jakmania sendiri pun hanya bisa membantu keuangan Persija lewat penjualan merchandise.