Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea Vs Man United - Sebut The Blues Bisa Kalahkan Siapa pun, Psywar Erik ten Hag Terlalu Lebay

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 4 April 2024 | 06:20 WIB
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, tampaknya terlalu berlebihan ketika menyebut Chelsea bisa mengalahkan siapa pun. (OLI SCARFF / AFP)

Menurutnya, dengan komposisi skuad yang dimiliki, Chelsea dapat mengalahkan tim manapun musim ini.

Pujian juru taktik asal Belanda itu terdengar seperti psywar.

Mungkin maksud Ten Hag melancarkan perang urat syaraf dengan cara memuji agar Chelsea merasa sudah cukup baik sehingga membuka peluang mereka untuk lengah.

Namun, memuji Chelsea seperti itu agaknya terlalu berlebihan.

Pasalnya, ada sejumlah tim yang tak mampu dikalahkan Chelsea musim ini, bahkan dalam dua kali pertemuan.

Salah satunya adalah Wolverhampton Wanderers.

Chelsea tak mampu mengalahkan Wolves dalam dua pertemuan kandang-tandang di Liga Inggris musim ini.

Usai kalah 2-4 di Stamford Bridge, kolektor enam gelar Premier League itu kembali takluk 1-2 di Stadion Molineux.

"Ini adalah kompetisi yang sangat ketat," ucap Ten Hag seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Man United.

Baca Juga: Link Live Streaming Arsenal Vs Luton - Mikel Arteta Sebut 3 Poin Jadi Harga Mati buat The Gunners