Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lebih Sering Tersungkur, Ten Hag Bawa Man United Kembali ke Era Awal Sir Alex

By Sri Mulyati - Jumat, 5 April 2024 | 16:30 WIB
Erik ten Hag kecewa Manchester United dikalahkan Bournemouth pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024. (OLI SCARFF / AFP)

Kiprah Man United di Liga Inggris juga tidak bisa dibanggakan oleh Ten Hag.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Man United sudah menelan 17 kekalahan di semua ajang pada musim ini.

Rekor buruk tersebut seperti membawa The Red Devils kembali ke era awal Sir Alex Ferguson.

Pada musim 1989-1990, Sir Alex juga menyaksikan timnya menelan 17 kekalahan.

Saat itu, pelatih asal Skotlandia tersebut sudah menjalani empat musim di Stadion Old Trafford.

Namun, perbaikan yang dialami oleh Man United masih belum terlalu masif.

Baca Juga: Man United Baru Tumbang dari Chelsea, Ten Hag Sudah Berani Galak ke Liverpool

Sir Alex setidaknya mampu memenangi Piala FA pada musim tersebut untuk membawa harapan baru.

Musim Ten Hag kali ini juga bisa diselamatkan dengan cara yang sama seperti yang dilakukan Sir Alex.

Man United tinggal menggantungkan harapan meraih gelar pada musim ini di Piala FA.