Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usai menyamakan kedudukan, Manchester United sukses mengambil alih pertandingan dan mampu membalikkan kedudukan.
Pada menit ke-67, Kobbie Mainoo mencetak gol spektakuler lewat tendangan placing kaki kanan yang bersarang ke gawang The Reds.
Liverpool pun keluar dari lubang kekalahan setelah Mohamed Salah menyamakan kedudukan pada menit ke-84 lewat tendangan penalti.
Hasil imbang 2-2 tersebut menjadi petaka tersendiri bagi Virgil van Dijk dkk.
Pasalnya, Liverpool gagal kembali ke puncak klasemen Liga Inggris 2023-2024 karena hanya menambah koleksi satu poin.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Blunder The Next Van Dijk Hampir Bikin Liverpool Malu di Kandang Man United
Liverpool kini hanya mengumpulkan 71 poin dari 31 pertandingan di Liga Inggris musim ini.
Manchester United sendiri secara tidak langsung membantu Arsenal dan Manchester City yang bersaing dengan Liverpool dalam perebutan gelar juara.
Arsenal kini berada di puncak klasemen dengan koleksi poin yang sama dengan Liverpool setelah menang 3-0 atas Brighton and Hove Albion.
Namun, The Gunners memiliki selisih gol lebih banyak daripada Liverpool.