Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Korea Selatan Sarankan Vietnam Jangan Ikuti Timnas Indonesia Perbanyak Pemain Keturunan, Shin Tae-yong Sampai Kena Kritikan Pedas!

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 9 April 2024 | 06:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam sesi jumpa pers di Vietnam (PSSI)

Jong Song-chon menyarankan agar Vietnam lebih fokus dalam perkembangan di kompetisi nasional untuk mengorbitkan pemain-pemain berkualitas.

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) tinggal mencari sosok pelatih yang mempunyai karakter kuat seperti Park Hang-seo.

"Setelah berpisah dengan Vietnam, coach Park Hang-seo pernah menyatakan keprihatinannya tentang kondisi di tim nasional."

Baca Juga: Satu Calon Pemain Timnas Indonesia Segera Tiba, Jens Raven?

"Tapi coach Park Hang-seo percaya bahwa dengan fokus di usia muda akan membantu sepak bola Vietnam ke depan karena sudah mempunyai landasan yang kuat."

"Itu sebabnya coach Park Hang-seo mendirikan sebuah akademi di Vietnam."

"Setelah kekalahan dari timnas Indonesia kemarin, coach Park Hang-seo memutuskan untuk membuka cabang sekolah akademi untuk melatih pemain-pemain profesional dengan bimbingan pelatih-pelatih dari Korea Selatan," tutup Jong Song-chon.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P