Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di sisi lain, Ginting menunggu hasil pertandingan Somi Romdhani (Uni Emirat Arab) kontra Kanta Tsuneyama (Jepang) untuk mengetahui lawannya.
Tsuneyama lebih diunggulkan untuk menang daripada Somi, pemain naturalisasi dari Indonesia yang tidak pernah tampil di event BWF World Tour.
Selain itu Tsuneyama unggul dalam rekor pertemuan atas Ginting dengan catatan 4 kali menang dan 3 kali kalah.
Meski begitu, Ginting mampu menang dalam pertemuan terakhir di India Open 2024 dengan skor 16-21, 23-21, 21-17.
"Untuk menghadapi pertandingan berikutnya, mungkin yang harus ditambah fokus dan pola mainnya. Cuma tiap lawan tentu berbeda," ucap Ginting.
"Jadi secara umum di lapangan saya jangan gampang mati. Juga harus mengurangi kesalahan sendiri saja," tandasnya.