Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Kedatangan Justin Hubner ke Timnas U-23 Indonesia Masih Abu-abu

By Abdul Rohman - Kamis, 11 April 2024 | 13:00 WIB
Justin Hubner (kiri) sedang menyundul bola saat bertanding dalam laga grup F babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Timnas U-23 Indonesia yang menempati
Grup A Piala Asia U-23 2024 akan bertemu Qatar, Australia, dan Jordania.

Pada laga perdana Grup A, skuad Garuda Muda dijadwalkan melawan Qatar Jumat (15/3/2024).

Dilanjutkan menghadapi Australia, Selasa (18/3/2024).

Ditutup duel kontra Jordania tiga hari berselangnya.

Sebelumnya, Shin Tae-yong, cemburu dengan Jepang dan Korea Selatan saat membahas situasi Justin Hubner.

Disinyalir Shin Tae-yong menyindir pemanggilan Ryuya Nishio ke Jepang U-23.

Baca Juga: Analisis Pelatih Yordania terhadap Progres Timnas U-23 Indonesia

Ryuya Nishio saat ini tercatat sebagai pemain Cerezo Osaka.

Berbeda dengan Justin Hubner, Cerezo Osaka bahkan sudah resmi melepas Ryuya Nishio untuk tampil di Piala Asia U-23 2024.

"Pastinya sedang berusaha semaksimal mungkin agar bisa Justin (Hubner) bergabung secepat mungkin," ujar Shin Tae-yong.