Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

1 Kata dari Megawati Saat Ditanya Masa Depannya di Red Sparks

By Agung Kurniawan - Kamis, 18 April 2024 | 09:30 WIB
Megawati Hangestri Pertiwi melakukan selebrasi usai Daejeon JungKwanJang Red Sparks mencetak poin saat menghadapi Incheon Heungkuk Life Pink Spiders pada playoff Liga Voli Korea, Jumat, 22 Maret 2024 (KOVO.CO.KR)

KOVO.CO.KR
Tim bola voli putri, Daejeon JungKwanJang Red Sparks saat menghadapi Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass di Gimcheon Gymnasium, Selasa (27/2/2024).

Pasalnya, Megawati telah mendaftar kembali dalam tryout Liga Voli Korea bersama dua pemain Indonesia lainnya yakni Yolla Yuliana dan Aulia Suci Nurfadilla.

Jika masih ingin mengamankan jasa Megawati, Red Sparks harus menyodorkan kontrak baru keapda Federasi Bola Voli Korea sebelum 2 Mei.

Teka-teki mengenai kepastian masa depan pemain berusia 24 tahun itu bersama Red Sparks memang telah menjadi tanda tanya hingga kini.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Park Hye-min Sedih meski Batal Berpisah dengan Red Sparks

Misteri ini sempat berupaya dipecahkan tatkal Red Sparks melawat ke Indonesia untuk menjalani pertandingan ekshibisi akhir pekan ini.

Megawati pun hanya memberikan satu kata singkat ketika mendapatkan pertanyaan soal kelanjutan kariernya bersama Red Sparks musim depan.

"Rahasia, masih belum tahu," kata Megawati dalam acara konferensi pers untuk laga antara Red Sparks dan Indonesia All Stars, Rabu (17/4/2024).

Terlepas dari teka-teki yang masih menyelimuti tersebut, Megawati menjelaskan bahwa dirinya akan bermain untuk Red Sparks dalam ekshibisi ini.

"Saya bermain bersama Red Sparks, melawan tim teman saya (All Star)," ucap Megawati menjelaskan.