Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Menang Comeback Atas Atalanta seperti Kontra Barcelona? Klopp: Ini Beda Bos!

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 18 April 2024 | 11:15 WIB
Liverpool bakal menjalani laga berat pada leg kedua perempat final Liga Europa 2023-2024 dengan bertandang ke markas Atalanta. (TWITTER.COM/ATALANTA_BC)

Akan tetapi, keajaiban terjadi di Anfield dengan armada milik Juergen Klopp yang sukses memulangkan Lionel Messi cs dengan kemenangan 4-0.

The Reds pun akhirnya berhak melangkah ke final Liga Champions saat itu berkat keunggulan agregat 4-3.

Situasi itulah yang diharapkan bisa muncul kembali saat Liverpool bermain di Stadion Atleti Azzurri d'Italia.

Namun, Klopp melihat tidak ada kesamaan antara kekalahan Liverpool dari Barcelona dengan kekalahan dari Atalanta.

Klopp menyebut jika itu adalah sebuah perbedaan yang besar.

Baca Juga: Barcelona Tersingkir dari Liga Champions, Atletico Madrid Dapat 2 Rezeki Nomplok Sekaligus

TWITTER.COM/ATALANTA_BC
Selebrasi Mario Pasalic usai mencetak gol ketiga untuk Atalanta yang membawa keunggulan 3-0 atas Liverpool di Liga Europa.

Bagi juru taktik asal Jerman tersebut, fokusnya hanya memenangkan pertandingan di kandang Atalanta.

"Apa yang mirip? Hasilnya tentu saja. Performanya tidak juga, kami kalah 3-0 di Barcelona dan orang-orang tidak tahu bagaimana dan sekarang kami kalah 3-0 di kandang dan sekarang tandang, itu perbedaan yang masif," kata Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo.

"Kami di sini dan akan mencoba memenangkan pertandingan, itu saja. Itulah yang harus kami lakukan. Kita lihat saja apakah itu mungkin."