Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dapat Tawaran Menggiurkan dari Tim Lain, 1 Pemain Ini Ungkap Alasan Setia Bareng Red Sparks

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 18 April 2024 | 21:00 WIB
Pelatih Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Ko Hee-jin memberikan arahan kepada anak asuhnya, Yeum Hye-seon, Park Eun-in, Giovanna Milana (KOVO.CO.KR)

"Saya belajar banyak hal detil sebagai seorang middle blocker, seperti blocking, dari pelatih (mantan middle blocker) Ko Hee-jin," kata Park/

"Saya juga belajar bagaimana berkomunikasi dengan baik dengan setter Hye-seon (Yeum) dan bagaimana berkoordinasi dengannya."

"Itu adalah musim di mana saya menikmati bermain dengan rekan-rekan setim saya," kenangnya.

Kehadiran rekan setimnya di SMA Sunmyeong Girls' High School juga menjadi faktor besar membuatnya bertahan.

Park Eun-jin sudah bersama Park Hye-min dan juniornya Jung Ho-young sejak di bangku sekolah menengah atas.

"Kami sudah saling kenal sejak SMA, jadi kami sangat mengenal satu sama lain dan sangat nyaman bersama," kata Park, seraya menambahkan.

"Saya menyadari sekali lagi betapa beruntungnya saya memiliki orang-orang yang bisa saya andalkan."

"Mereka membuat musim ini menyenangkan, dan mereka adalah alasan utama mengapa saya tahu saya ingin bertahan dengan tim ini," ujarnya.

Baca Juga: Ada Park Hye-min, Pelatih Ko Hee-jin Tetap Kalem Kapten Red Sparks Minggat dan Megawati Belum Pasti

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P