Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Dihukum 2 Penalti, Juventus Nyaris Kalah di Kandang Cagliari

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 20 April 2024 | 03:48 WIB
Bomber Juventus, Dusan Vlahovic, mencetak gol tendangan bebas ke gawang Cagliari pada duel Liga Italia pekan ke-33. (CARLO HERMANN/AFP)

Adalah Gianluca Gaetano yang menjadi aktor dari gol tersebut.

Dia mencetak gol via tendangan penalti.

Adapun Juventus diganjar hukuman penalti lantaran Gleison Bremer melakukan handball di dalam kotak terlarang saat mencoba menghentikan tendangan Alberto Dossena.

Gaetano, yang maju sebagai algojo penalti, berhasil menuntaskan tugasnya dengan sempurna.

Dia mengarahkan bola ke sisi kanan bawah gawang.

Sementara Wojciech Szczesny yang menjadi kiper salah menebak bola dengan bergerak ke arah berlawanan.

Petaka kembali menimpa Juventus pada menit ke-36 di mana mereka kembali dihukum penalti.

Penyebabnya karena Szczesny melanggar Zito Luvumbo di dalam kotak terlarang.

Kali ini, Yerry Mina yang maju sebagai eksekutor penalti.

Dia berhasil melaksanakan tugasnya dengan sempurna.