Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Vs Inter Milan - Momen Sakral I Nerazzurri di San Siro

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 21 April 2024 | 05:40 WIB
Momen lahirnya gol Henrikh Mkhitaryan dalam Derby della Madonnina antara Inter Milan vs AC Milan pada lanjutan Liga Italia di San Siro (16/9/2023). (GABRIEL BOUYS/AFP)

Musim lalu, Inter mengunci gelar juara saat menekuk Napoli 2-1 di Giuseppe Meazza.

Lalu di musim 2006-2007, status juara liga diraih Inter saat mereka memenangkan laga tandang kontra Siena.

Pada musim 2009-2010, Siena kembali lagi-lagi menjadi lawan di laga tandang.

Dalam momen itu, keadaannya lebih dramatis karena Inter mengalahkan Roma pada matchday terakhir di Olimpico.

Baca Juga: Real Madrid Vs Barcelona - Wonderkid Sakti Blaugrana PeDe, Bisa Jebol Gawang Los Blancos dan Jadi Pahlawan

Kemudian dalam perebutan gelar Liga Italia baru-baru ini, tepatnya di musim 2020-2021, Inter justru sama sekali tidak memainkan pertandingan.

Kala itu mereka mengetahui statusnya sebagai juara setelah Atalanta dan Sassuolo bermain imbang.

Selain itu, momen istimewa yang hadir saat menang dalam laga derbi nanti adalah Inter akan menjadi tim asal Milan pertama yang meraih lencana bintang kedua di jersei.

Bintang kedua di jersei itu sebagai simbol bahwa klub itu sudah memenangkan 20 gelar Liga Italia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P