Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ruben Amorim Dibajak Sesama Klub Inggris, Liverpool Mulai Incar Guru Penjaskes dari Denmark

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 23 April 2024 | 21:45 WIB
Liverpool dikabarkan mulai mengincar guru penjaskes dari Denmark setelah Ruben Amorim akan dibajak oleh sesama klub Inggris. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

TWITTER.COM/FOOTYACUMS
Pelatih Brentford, Thomas Frank, menjadi salah satu kandidat pengganti Juergen Klopp di Liverpool.

Dilansir BolaSport.com dari TeamTALK, Liverpool disebut-sebut sudah mulai melirik pelatih Brentford, Thomas Frank.

Frank kabarnya disukai oleh direksi Liverpool karena menggunakan data saat melatih klubnya.

Tidak hanya itu, pendekatan data yang digunakan oleh Frank juga terbukti ampuh membawa Brentford promosi ke Premier League dan bertahan sampai saat ini.

Baca Juga: Usai Bawa Liverpool Gebuk Fulham, Juergen Klopp Lempar Psywar ke Arsenal dan Man City

Pria yang sempat berprofesi sebagai guru penjaskes itu juga sempat dilirik oleh banyak klub top Eropa.

Bahkan, Frank sempat dirumorkan akan menjadi pelatih Manchester United menggantikan Erik ten Hag.

Di tengah rumor tersebut, Frank pernah menyampaikan bahwa saat ini ia bahagia di Brentford.

Meski demikian, Frank tidak memungkiri bisa saja pergi dari Brentford suatu saat nanti.

"Ada banyak rumor di luar sana," kata Frank.