Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Vietnam Butuh Kekalahan demi Ulangi Sukses Piala Asia U-23 2018, Sikat Irak dan Qatar!

By Taufik Batubara - Rabu, 24 April 2024 | 11:38 WIB
Hoang Anh Tuan berharap Timnas U-23 Vietnam bisa mengulang memori Piala Asia U-23 2018 dengan lebih sukses. (VFF.ORG.VN)

BOLASPORT.COM - Kekalahan dari Uzbekistan di laga terakhir Grup D memang "dibutuhkan" Timnas U-23 Vietnam untuk bisa mengulangi sukses Piala Asia U-23 2018.

Vietnam sama sekali tak menyesali kekalahan 0-3 dari Uzbekistan di Stadion Internasional Khalifa, Al Rayyan, Rabu (24/4/2024) dini hari WIB.

Apalagi, pelatih Hoang Anh Tuan sengaja menurunkan tim cadangan dalam starting line-up.

Hanya dua pemain dari skuad yang mengalahkan Malaysia 2-0 pada 20 April lalu yang kembali jadi starter dalam laga pamungkas itu, yakni Luong Duy Cuong dan Vo Nguyen Hoang.

Kekalahan itu menjadikan Vietnam runner-up dengan 6 poin dan Uzbekistan juara grup dengan 9 poin.

Baca Juga: Duel Kontra Korsel Bisa Menjadi Laga Terakhir Rizky Ridho, Witan, Pratama Arhan

Hoang Anh Tuan menegaskan Vietnam memang pantas kalah sembari berharap Uzbekistan bisa mencapai final.

"Skor pertandingan menunjukkan bahwa Uzbekistan sangat kuat."

"Tak hanya di laga ini, di level tim lain Uzbekistan selalu lebih kuat dari Vietnam. Tim Uzbekistan U-17, U-19 atau U-23 berkualitas tinggi," ungkap Anh Tuan.

Sesuai harapannya, Vietnam akan bertemu juara Grup C Irak di perempat final.