Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di awal babak kedua, Borneo FC melakukan tiga pergantian pemain dengan memasukan M Sihran, Rizky Dwi, dan Habibi Jusuf.
Persib juga tidak tinggal diam dan memasukan Rachmat Irianto.
Masuknya tiga pemain itu membuat Borneo FC lebih banyak melancarkan serangan ketimbang Persib.
Akan tetapi tidak ada gol yang tercipta sampai menit ke-60.
Pada menit ke-61 Persib kembali melakukan pergantian pemain dengan memasukan Beckham Putra.
Masuknya Beckham Putra membawa angin segar untuk Maung Bandung.
Pasalnya selang enam menit kemudian Persib mendapatkan peluang emas lewat David da Silva.
Pemain asal Brasil itu melewati dua pemain Borneo FC, namun sepakannya masih bisa diantisipasi Nadeo Argawinata.
Persib kembali berada di atas angin usai Ciro Alves mencetak gol kedua pada menit ke-70.