Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dusan Vlahovic dkk. hanya mampu meraih 6 hasil imbang dan 5 kekalahan sisanya.
Setali tiga uang, Stefano Pioli juga berada di titik nadir untuk posisi sebagai peramu taktik di San Siro.
Puncak ketidakpuasan manajemen dan klub terjadi usai kekalahan 1-2 dari Inter Milan pekan lalu yang membuat rival sekota menyegel scudetto ke-20.
Itu menjadi kekalahan dalam Derbi Milan dalam enam kali secara beruntun.
Baca Juga: Kurang dari Setengah Jam, Messi-nya Real Madrid Bikin Sejarah
Belum lagi kegagalan AC Milan di Liga Europa usai menelan dua kekalahan dari AS Roma di babak perempat final.
Kekalahan demi kekalahan yang diderita tim semakin menguatkan sinyal jika Pioli akan mengakhiri masa baktinya akhir musim ini.
Melihat kondisi demikian wajar jika bentrokan Juventus dan AC Milan akan menjadi panggung terakhir bagi Allegri dan Pioli untuk saling beradu taktik di Liga Italia.
Baik Juventus dan AC Milan memang belum resmi mencopot jabatan masing-masing pelatih, tetapi kejadian tersebut tidak bisa dihindari.
Allianz Stadium akan menjadi saksi dari "Last Dance" bagi Allegri dan Pioli.