Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas Cup 2024 - Dari Latihan pun Diperhatikan, Anthony Ginting Ungkap Cara Fajar Alfian Bangun Kekompakan Tim Indonesia

By Nestri Y - Minggu, 28 April 2024 | 18:20 WIB
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting saat menjalani latihan kedua Thomas Cup 2024 di Hi-Tech Zone Sports, Chengdu, Sichuan, China, Jumat (26/4/2024). (PBSI)

Kekompakan memang jadi hal utama yang sangat penting untuk menyatukan kekuatan dalam ajang beregu berlevel tinggi seperti Thomas dan Uber Cup 2024.

Fajar Alfian pun sudah punya cara untuk membangun dan memoles kekompakan tim Indonesia.

Hal itu diungkapkan oleh pemain tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang sempat diwawancarai media China.

Salah satu hal yang dikerahkan Fajar untuk tim Indonesia adalah ajakan untuk selalu menggunakan kaos berwarna sama pada saat sesi latihan.

"Kami berlatih bersama sejak setelah ikut Kejuaraan Asia, agar kami bisa lebih memahami satu sama lain," ungkap Ginting dikutip BolaSport.com dari Aiyuke.

"Kapten tim kami (Fajar. red) akan menyuruh kami memakai kaos atau jersey dengan warna yang sama sela latihan."

"Yang mana hal itu akan membuat kami lebih semangat sebagai satu tim," tandas Ginting.

Ginting pun menyadari bahwa Thomas Cup 2024 kali ini akan jauh lebih menantang untuk skuad Merah Putih. Sebab duel finalis edisi tahun lalu langsung tersaji di fase grup, antara Indonesia vs India.

"Menurut saya, ini tugas yang sangat berat, karena turnamen beregu seperti ini kan berkaitan dengan kehormatan tim yang sangat berbeda dengan kompetisi individu," ujar Ginting.

Namun, pemain asal Cimahi, Jawa Barat itu tetap optimistis bahwa dia dan segenap tim akan mampu melewati ujian besar tersebut.

"Saya sangat senang dan antusias, dan saya pikir seluruh tim kami juga merasakan hal yang sama," ucap Ginting.

Tim Thomas Indonesia akan menjalani laga penyisihan grup kedua dengan melawan Thailand pada Senin (29/4/2024), dan selanjutnya menghadapi laga terakhir fase grup kontra India pada Rabu (1/5/2024).

Baca Juga: Thomas Cup 2024 - Anthony Ginting Kaget Kento Momota Mau Pensiun, Satu Hal Pedih Membuatnya Ikut Trenyuh

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P