Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Soal saya bermain penuh atau tidak itu bergantung pada pelatih."
"Tetapi kalau pelatih memberi menit bermain, saya ingin memberikan permainan yang terbaik."
"Untuk besok pun saya ingin menunjukkan permainan terbaik supaya kami bisa menang demi suporter Indonesia," kata Rio Fahmi.
Lebih lanjut, Rio Fahmi mengaku tak akan berkecil hati meski tak diturunkan melawan Irak.
Pemain milik Persija itu percaya semua pemain bakal tampil semaksimal mungkin demi meraih kemenangan.
Baca Juga: Rafael Struick Kembali Bela Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong Beri Peringatan ke Irak
Pemenang dalam laga timnas U-23 Indonesia vs Irak dipastikan akan mengamankan tiket langsung ke Olimpiade 2024.
"Kami percaya satu sama lain."
"Siapa pun yang bermain kami percaya pada skuad kami."