Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Soroti Dua Hal Yang Buat Timnas U-23 Indonesia Gagal Amankan Tiket ke Olimpiade 2024

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 3 Mei 2024 | 18:15 WIB
Ekspresi Shin Tae-yong saat Timnas U-23 Indonesia harus mengakui keunggulan Uzbekistan 0-2 dalam semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4/2024). (PSSI)

"Ada perbedaan level performa."

“Hampir di tiap pertandingan dalam starting eleven yang hampir sama, kecuali satu atau dua pemain yang harus kami masukkan," lanjutnya.

Masalah kedalaman skuad membuat Timnas U-23 Indonesia bermasalah soal kebugaran.

Timnas U-23 Indonesia tampil di enam pertandingan dalam 18 hari saja.

Dalam tiga laga terakhir, Garuda Muda harus menyelesaikan dua diantaranya selama 120 menit pertandingan.

Karena itu, Shin Tae-yong selalu memikirkan pemulihan fisik usai melakoni sebuah pertandingan.

"Mereka mungkin mengalami kesulitan untuk mengatasi level kebugaran," ujar Shin Tae-yong.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Bisa Turunkan Elkan Baggott di Playoff Olimpiade Lawan Guinea?

PSSI
Selebrasi gol timnas U-23 Indonesia yang dicetak oleh Ivar Jenner ke gawang Irak pada duel perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Doha (2/5/2024).

“Jelas pemain merasa kelelahan, sehingga [performa] naik dan turun."