Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Gagal Menang Lawan AC Milan, Juventus Batal Pangkas Poin
Akan tetapi, bola lesakan Vlahovic masih melenceng tipis di sisi kiri gawang Mile Svilar.
Empat menit kemudian, AS Roma yang berpeluang mencetak gol pertama lewat Rasmus Kristensen.
Namun, Kristensen juga gagal mengonversi peluang tersebut menjadi sebuah gol setelan sundulannya hanya membentur mistar gawang Juventus.
Setelah melalui pertandingan yang intens, AS Roma akhirnya menjadi klub pertama yang mencetak gol lebih dulu pada laga ini.
Romelu Lukaku menjadi aktor utama dalam gol pertama yang dicetak oleh anak-anak asuh Daniele De Rossi.
Lukaku sukses memanfaatkan blunder fatal yang dilakukan oleh Federico Gatti saat berusaha menghalau sepakan Bryan Cristante.
AS Roma pun berhasil unggul 1-0 atas Juventus di babak pertama.
????⚽️????
ROMELUUUUUUUUUUUUUUUU! ????
???? 1-0 ⚪️⚫️ 15’#RomaJuve pic.twitter.com/V5PnVw1Fh8
— AS Roma English (@ASRomaEN) May 5, 2024
Usai kebobolan gol pertama, Juventus berupaya untuk menyamakan kedudukan dengan menggempur lini belakang AS Roma terus menerus.
Upaya Si Nyonya Tua akhirnya berbuah manis pada menit ke-31 setelah Gleison Bremer berhasil mencetak gol ke gawang AS Roma.