Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Efek Kylian Mbappe Sudah Mulai Terasa di Real Madrid, Langsung Ikut Campur Transfer Pemain

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 6 Mei 2024 | 23:30 WIB
Meski belum tiba di Real Madrid, efek Kylian Mbappe sudah mulai terasa dengan langsung ikut campur transfer pemain Los Blancos. (TWITTER.COM/LFCTRANSFERROOM)

Mbappe pun kabarnya sudah siap untuk pindah ke Real Madrid pada musim panas mendatang.

Meski belum datang ke Santiago Bernabeu, Mbappe sudah memberikan efek yang luar biasa.

Dilansir BolaSport.com dari Fichajes.net, Mbappe sudah ikut campur soal transfer pemain ke Real Madrid.

Baru-baru ini, Mbappe dikabarkan ikut menyarankan Los Blancos untuk mendatangkan gelandang baru.

Real Madrid memang tengah ingin mendatangkan gelandang baru untuk menggantikan Luka Modric.

Baca Juga: Didekati Bayern Muenchen, Zidane Lebih Plih Jaga Perasaan Real Madrid

TWITTER.COM/PSGHUB
Gelandang Paris Saint-Germain asal Portugal, Vitinha.

Mbappe pun memiliki satu nama yang disarankan untuk menjadi pengganti Modric di Real Madrid.

Sosok yang dimaksud adalah gelandang Paris Saint-Germain, Vitinha.

Vitinha saat ini memang menjadi salah satu gelandang paling menjanjikan di Eropa.

Selain itu, gelandang asal Portugal tersebut juga berhasil menggantikan peran Marco Verratti yang dulu sempat menjadi andalan PSG.

Mbappe menilai bahwa Vitinha bisa menjadi penerus Modric di Real Madrid suatu saat nanti.

Oleh karena itu, Mbappe menyarankan Los Blancos untuk merekrut Vitinha dari PSG.

 
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P