Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Champions - Borussia Dortmund Lolos ke Final, PSG Menangis di Rumah Sendiri

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 8 Mei 2024 | 03:54 WIB
Borussia Dortmund berhasil lolos ke final Liga Champions 2023-2024 setelah mengalahkan Paris Saint-Germain di Stadion Parc des Princes, Selasa (7/5/2024). (TWITTER.COM/BLACKYELLOW)

PSG masih terus berupaya untuk mengoyak jala gawang Gregor Kobel demi menjaga asa lolos ke babak final Liga Champions 2023-2024.

Berbagai skema serangan pun dilancarkan oleh tim ibu kota Prancis itu ke barisan pertahanan Dortmund yang dikomandoi oleh Mats Hummels.

Baca Juga: Kylian Mbappe Sesumbar PSG Bisa Lakukan Comeback Lawan Dortmund dan Lolos ke Final Liga Champions

Akan tetapi, penampilan solid dari anak-anak asuh Edin Terzic benar-benar membuat para pemain PSG kewalahan.

Hingga peluit panjang berbunyi, skor 1-0 untuk kemenangan Dortmund pun tidak berubah sama sekali.

Dengan hasil ini, Borussia Dortmund berhak lolos ke babak final Liga Champions 2023-2024 dengan agregat 2-0 atas PSG.

Marco Reus dkk. akan menunggu pemenang antara Bayern Muenchen dan Real Madrid yang baru akan bermain pada Rabu (8/5/2024) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Paris Saint-Germain 0-1 (agg: 0-2) Borussia Dortmund (Mats Hummels 50')

Berikut susunan pemain Paris Saint-Germain vs Borussia Dortmund yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:

Paris Saint-Germain (4-3-3): 99-Gianluigi Donnarumma; 2-Achraf Hakimi, 5-Marquinhos, 35-Lucas Beraldo, 25-Nuno Mendes; 33-Warren Zaire-Emery (19-Lee Kang-in 76'), 17-Vitinha, 8-Fabian Ruiz (11-Marco Asensio 63'); 10-Ousmane Dembele, 9-Goncalo Ramos (29-Bradley Barcola 63'), 7-Kylian Mbappe

Pelatih: Luis Enrique

Borussia Dortmund (4-2-3-1): 1-Gregor Kobel; 26-Julian Ryerson, 15-Mats Hummels, 4-Nico Schlotterbeck, 22-Ian Maatsen; 23-Emre Can, 20-Marcel Sabitzer; 10-Jadon Sancho (25-Niklas Suele 67'), 19-Julian Brandt (8-Felix Nmecha 85'), 27-Karim Adeyemi (11-Marco Reus 56'); 14-Niclas Fuellkrug

Pelatih: Edin Terzic

Wasit: Daniele Orsato (Italia)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P