Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Minta Maaf Atas Kelakuan Marselino Ferdinan ke Masyarakat Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 9 Mei 2024 | 01:00 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat memberikan keterangan kepada media jelang pertandingan melawan Guinea, Rabu (8/5/2024). (BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Rekan Shin Tae-yong: Kemungkinan Timnas U-23 Indonesia Tanpa Elkan Baggott Lawan Guinea

Pelatih berumur 53 tahun ini meminta maaf kepada suporter Indonesia atas unggahan Marselino.

Pasalnya, dia gagal membendung aksi pemain berusia 19 tahun ini dan membuat kegaduhan.

"Memang seharusnya saya memberikan saran juga sebelumnya.

"Tapi saya tidak bisa kasih saran kemarin."

"Jadi ini salah saya juga jadi saya minta maaf kepada para fan," lanjutnya.

PSSI
Aksi Marselino Ferdinan saat timnas U-23 Indonesia melawan Irak pada duel perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Doha (2/5/2024).

Shin juga mengingatkan kepada semua pemain bahwa mereka seharusnya bisa lebih bijak.

Semua perjuangan yang dilewati hingga saat ini juga karena dukungan dari suporter.

Hal ini yang harus diperhatikan tidak hanya Marselino tapi semua pemain.