Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bonus Timnas U-23 Indonesia Dipastikan Aman meski Gagal Lolos ke Olimpiade 2024

By Wila Wildayanti - Minggu, 12 Mei 2024 | 07:45 WIB
PSSI memastikan bahwa para pemain timnas U-23 Indonesia ini akan tetap mendapat bonus meski gagal lolos ke Olimpiade 2024 (PSSI)

“Ah sudah, kalau bonus yang pasti sudah ada,” ujar Sumardji kepada awak media di Hotel Fairmont, Jakarta, Sabtu (11/5/2024).

Baca Juga: Pesan Haru Nova Arianto: Jangan Pernah Menangis Shin Tae-yong, Jangan Hujat Pemain Timnas U-23 Indonesia

Lebih lanjut, Sumardji mengatakan bahwa ia tak pernah menyinggung masalah bonus kepada pemain.

Namun, ia memastikan masalah bonus sudah aman.

Pasalnya, ini juga apresiasi buat pemain yang telah berjuang hingga melangkah sejauh ini.

“Saya selama ini kan tidak pernah menyampaikan tentang (bonus) itu. Yang pasti ada,” kata Sumardji.

“Sepak bola itu kan mau ngomong keras seperti apa, kalau tak ada bonus tak semangat,” jelasnya.

Oleh karena itu, ia memastikan para pemain akan mendapat bonus nantinya.

Hanya saja, Sumardji enggan membeberkan bonus tersebut akan didapatkan dari mana.

Baca Juga: Hampir Lolos ke Olimpiade di Era Sepak Bola Serba Modern, PSSI Merasa Sangat Bangga