Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akuisisi yang dilakukan Ratcliffe pun sudah mendapatkan pengesahan dari Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA).
Dia mengeluarkan 1,3 miliar pounds atau Rp257,2 triliun untuk jadi penguasa anyar Setan Merah.
Ratcliffe juga menyetujui kesepakatan yang akan membuat kepemilikan sahamnya di Manchester United meningkat menjadi 28,9 persen sebelum akhir 2024.
Kepemilikan saham tersebut membuat Ratcliffe memiliki kuasa untuk mengatur operasional klub, termasuk transfer pemain dan penunjukan pelatih.
Dia berencana untuk mengganti pelatih, Erik ten Hag, dengan juru taktik anyar pada musim 2024-2025.
Baca Juga: Sentuh 2 Titik Terendah, Man United Masih Ditunggu Satu Rekor Buruk
Ten Hag dinilai telah gagal untuk membawa Manchester United bersinar dalam dua musim terakhir.
Tidak hanya hasil di dalam lapangan, Ten Hag juga dinilai gagal mengelola tim dengan baik di luar lapangan.
Sejumlah nama pun mulai muncul sebagai suksesor Ten Hag di Old Trafford pada musim depan.