Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil Thailand Open 2024 - Ganda Putra Indonesia Tersisa 2, Indonesia Tambah 5 Wakil ke 16 Besar

By Nestri Y - Rabu, 15 Mei 2024 | 22:06 WIB
Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, saat tampil pada babak kedua Malaysia Open 2024 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, 11 Januari 2024. (PBSI)

Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi kena tikung Ming Che Lu/Tang Kai Wei dan kalah dalam pertandingan sengit 15-21, 21-7, 19-21.

Adapun Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin masih belum lepas dari teror ganda-ganda putra Korea Selatan yang telah menjadi penghalang dalam satu tahun terakhir.

Permainan cepat dan gebukan smes keras tak pernah berhasil menembus celah Jin Young/Na Sung-seung. Mereka kalah dengan skor 22-20, 13-21, 17-21.

Ini menjadi kekalahan keenam secara beruntun bagi Leo/Daniel dari pasangan Korea di berbagai ajang resmi BWF. Namun, bukan itu alasannya.

"Dalam pertandingan tadi, kami banyak melakukan kesalahan sendiri," kata Leo.

"Selain itu beberapa kali pengembalian lawan juga menyentuh net dan tidak mampu kami kembalikan. Tidak mudah menghadapi mereka."

"Hari ini kami mengakui kalah. Kami harus belajar lagi. Berlatih lebih baik lagi. Kekalahan ini harus menjadi pembelajaran buat kami."

"Setelah ini ya kami harus melakukan evaluasi dan berlatih lagi," ucapnya.

Hasil hari ini membuat Indonesia memiliki 10 amunisi di babak 16 besar Thailand Open 2024 dengan empat wakil sudah memetik kemenangan duluan pada hari pertama.

Adapun satu wakil lainnya yaitu ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi lolos langsung ke babak kedua karena mendapat bye.

Thailand Open 2024 akan dilanjutkan dengan rangkaian pertandingan babak 16 besar pada Kamis (16/5/2024) besok.

REKAP HASIL THAILAND OPEN 2024, RABU (15/5/2024)

  • WS - Liang Ting Yu (Taiwan) vs Gregoria Mariska Tunjung (3): 18-21, 17-21
  • WS - Saloni Samirbhai Mehta (Q/Hong Kong) vs Komang Ayu Cahya Dewi: 17-21, 21-13, 11-21
  • WS - Ashmita Chaliha vs Ester Nurumi Tri Wardoyo: 19-21, 21-15, 21-14
  • WS - Putri Kusuma Wardani vs Chiu Pin Chian (Taiwan): 21-18, 10-21, 21-23
  • MD - Boon Xin Yuan/Goh V Shem (Malaysia) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (2): 16-21, 15-21
  • MD - Wei Chun Wei /Wu Guan Xun (Taiwan) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (5): 17-21, 15-21
  • MD - Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (8) vs Ming Che Lu/Tang Kai Wei (Taiwan): 15-21, 21-7, 19-21
  • MD - Jin-yong/Na Sung-seung (Korea Selatan) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (4): 20-22, 21-13, 21-17
  • XD - Hung Kuei Chun/Tsang Hiu Yan (Q/China) vs Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata: 12-21, 16-21

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2024 - Sudah Bagus-Bagus Comeback 6 Angka, Putri KW Tersandung Diri Sendiri

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P