Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Karena itu, Jay Idzes bakal bergabung ke Timnas Indonesia untuk persiapan lawan Irak dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Laga Timnas Indonesia vs Irak dijadwalkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (6/6/2024).
Setelah itu, Jay Idzes bakal membantu Timnas Indonesia menghadapi Filipina pada 11 Juni 2024 di SUGBK.
Tentu, kehadiran Jay Idzes di skuad Timnas Indonesia mutlak diperlukan.
Pasalnya, Timnas Indonesia membutuhkan sosok yang tenang di lini pertahanan.
Terlebih lagi, Timnas Indonesia wajib mendapatkan satu kemenangan dari dua laga lawan Irak dan Filipina.
Satu kemenangan sudah cukup untuk membawa tim Merah Putih ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Venezia pun sudah mengizinkan bek 23 tahun tersebut untuk bergabung bersama Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
“Bek Venezia Jay Idzes dipanggil timnas Indonesia untuk putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026,” kata Venezia di laman resmi klub.