Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Apalagi setelah tampil bagus bersama Persib," kata Marc Klok dilansir BolaSport.com dari laman Warta Kota Tribunnews.
Pemain berusia 31 tahun ini mengakui tidak bisa berbuat banyak.
Pasalnya, keputusan tersebut menjadi hak pelatih kepala.
Dia akan berusaha keras membuktikan diri akan kembali dipanggil ke timnas.
"Namun apapun keputusan pelatih, saya akan menghormati keputusannya."
"Tapi, saya yakin ini bukanlah akhir dari perjalanan saya bersama timnas."
"Saya akan terus bekerja keras dan fokus pada permainan saya."
"Untuk memastikan bahwa saya tetap menjadi pilihan yang layak bagi pelatih," tegasnya.
Baca Juga: Bintang Vietnam Dikabarkan Menuju Jepang, Siap Tempur Lawan Justin Hubner?
Klok mendoakan agar timnas Indonesia bisa sukses di FIFA Matchday bulan Juni nanti.
Skuad Garuda tinggal selangkah lagi lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dan Piala Asia 2027.
Satu kemenangan akan membawa mereka mengunci posisi kedua klasemen.
"Saya mendoakan yang terbaik untuk tim untuk kualifikasi pada bulan Juni."
"Saya akan mendukung mereka," pungkasnya.