Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Spanyol Kemaruk, Barcelona Minta 2 Pemain Jadi Pengkhianat Bangsa

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 22 Mei 2024 | 05:40 WIB
Bek muda Barcelona, Pau Cubarsi, dikabarkan segera diperpanjang kontraknya dengan nominal mewah. (TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL)

Raksasa Catalunya tersebut merasa dirugikan dengan upaya dari PSSI-nya Spanyol itu terkait Cubarsi dan Yamal.

Pasalnya, Barcelona kapok merasakan dampak dari pemain yang ikut ambil bagian untuk Euro dan Olimpiade.

Contoh nyatanya adalah geladang tengah mereka, Pedri.

Pedri sempat mendapat sorotan karena dirinya tampil membela Spanyol di dua ajang berbeda dengan jeda waktu berdekatan.

Baca Juga: Massimiliano Allegri Masih Dicintai, Ultras Juventus Beri Dukungan Khusus

Ia mampu melahap lebih dari 70 pertandingan pada musim 2019-2020.

Akibatnya, Pedri menjadi mudah cedera dan sulit menemukan kebugaran terbaiknya usai tenaganya diperas oleh La Furia Roja.

Berkaca dari hal itu, Barcelona bakal mengerahkan segala upaya untuk menolak Spanyol yang mencantumkan Cubarsi dan Yamal.

Barcelona berpendapat bahwa lebih bijak jika pemain hanya fokus pada satu turnamen daripada melahap dua ajang sekaligus.

Apalagi baik Pau Cubarsi dan Lamine Yamal masih dalam proses pertumbuhan dan perkembangan sebagai pemain dilihat dari usianya saat ini.

Apabila mengalami kelelahan berlebih dampaknya pada sang pemain bersangkutan dan berpotensi merusak karier sendiri.

Lagipula Olimpiade dengan cabang olahraga juga tidak masuk dalam agenda resmi FIFA.

Artinya, meskipun klub harus melepas pemainnya untuk pertandingan seperti Euro, Piala Dunia, berbagai kualifikasi, dan bahkan pertandingan persahabatan, mereka tidak diwajibkan melakukannya untuk Olimpiade.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P