Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Ofisial Ungkap Alasan Bek Timnas Indonesia Pratama Arhan Kesulitan Debut Bersama Suwon FC

By Wila Wildayanti - Kamis, 23 Mei 2024 | 20:15 WIB
Pratama Arhan kesulitan debut bersama Suwon FC meski ia menjadi andalan di timnas Indonesia. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Namun, sampai saat ini pemain berusia 22 tahun tersebut belum juga mendapat kepercayaan dari pelatih Suwon FC Kim Eun-jung.

Saat Arhan kesulitan mencari tempat di Suwon FC.

Baca Juga: Ridho, Arhan, dan Witan Resmi Undur Diri dari Timnas U-23 Indonesia Usai Gagal ke Olimpiade 2024

Tim ofisial Suwon FC buka suara kepada media Korea Selatan yakni Joongboo, Rabu (22/5/2024).

Orang dalam Suwon FC yang tak disebutkan namanya ini mengungkapkan bahwa Pratama Arhan bakal tetap kesulitan untuk menjalani debut bersama tim.

Hal ini karena, persaingan di posisi bek kiri Suwon FC sangat ketat.

Untuk itu, Pratama Arhan harus bisa mencuri perhatian pelatih agar bisa mengganti posisi Park Cheol-woo yang saat ini menempati posisi fullback kiri.

Park selalu mendapat kepercayaan dari pelatih untuk menjadi starter, sehingga Arhan bakal kesulitan mendapat ketmpat.

“Park Cheol-woo, yang saat ini bermain sebagai bek kiri menunjukkan performa luar biasa,” ujar seorang ofisial Suwon FC sebagaimana dilansir dari Media Korea Selatan Joongboo, Kamis (23/5/2024).

Baca Juga: Throw-In Pratama Arhan Langsung Masuk ke Gawang Yordania dan Berbuah Assist, Ahli Statistik Sarankan Klub Eropa Merekrutnya