Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiket Laga Timnas Indonesia Vs Tanzania Dibanderol Rp250 Ribu, PSSI: Tentu Sangat Terjangkau

By Arif Setiawan - Senin, 27 Mei 2024 | 09:00 WIB
Skuad Timnas Indonesia pada laga terakhir fase grup Piala Asia 2023 melawan Jepang. (GIUSEPPE CACACE/AFP)

Lebih lanjut, PSSI meminta suporter untuk menghindari membeli tiket dari calo.

Pasalnya, hal tersebut bakal membuat harga tiket menjadi lebih mahal.

"Bagi penonton atau suporter yang ingin membeli tiket, PSSI mengimbau tidak membeli di calo."

"Jadi via online karena caranya mudah."

"Seperti diketahui, jika membeli via calo dipastikan harga lebih mahal, keaslian tiket tidak terjamin, dan ada risiko-risiko lainnya," tulis PSSI.

Setelah melawan Tanzania, Timnas Indonesia memiliki dua laga lagi di bulan Juni.

PSSI
Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia 2023

Laga tersebut yakni melawan Irak pada tanggal 6 Juni dan Filipina pada tanggal 11 Juni 2024.

Baca Juga: Jelang Hadapi Timnas Indonesia, Tanzania Tidak Akan Pakai Kekuatan Terbaik?

Dua pertandingan ini merupakan laga lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.