Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, Shin Tae-yong belum menentukan siapa yang akan masuk sebagai pemain tambahan nantinya.
Menurutnya, ia akan menentukan tiga hari ke depan untuk pemain tambahan yang masuk dalam skuad Garuda nantinya.
Ia juga tak menyebutkan berapa pemain yang akan dipanggil nantinya.
Baca Juga: Tujuan Shin Tae-yong Gelar Uji Coba Timnas Indonesia Lawan Tanzania
Selain itu, Shin juga tak menyinggung pemain posisi apa yang bakal dipanggil nantinya.
Peluang untuk memanggil kiper kemungkinan besar ada, karena saat ini posisi ini baru hanya diisi Ernando Ari dan Adi Satryo.
Sementara itu, posisi striker sebenarnya masih ada peluang juga untuk menambah.
Walaupun saat ini sudah ada tiga nama yang menempati posisi ujung tombak tim Merah Putih ini.
Posisi striker ini tengah dihuni oleh Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, dan Diman Drajad.
Namun, untuk posisi lini belakang Shin Tae-yong telah memanggil pemain-pemain terbaiknya.