Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut data yang dikutip dari The Athletic, La Viola mengalaminya pertama kali di final Piala Champions 1956-1957.
Sebagai klub pertama Italia yang sanggup menembus partai puncak kompetisi terelite Eropa, Fiorentina digebuk Real Madrid 0-2 di Santiago Bernabeu.
La Viola si deve arrendere ancora una volta in finale.
— Cronache di spogliatoio (@CronacheTweet) May 29, 2024
Queste sono le ultime 6 finali europee giocate dalla Fiorentina:
⛔️ Finale coppa campioni 56/57 vs Real
✅ Coppa delle coppe 60/61 vs Rangers
⛔️ Coppa delle Coppe 61/62 vs Atlético
⛔️ Coppa UEFA 89/90 vs Juventus
⛔️… pic.twitter.com/Mn8woqUOYE
Pada final berikutnya, Fiorentina sukses meraih trofi Piala Winners 1960-1961 dengan mengalahkan Rangers FC.
Klub asal Kota Firenze menang agregat 4-1 atas wakil Skotlandia.
Tepat semusim selanjutnya, mereka gagal mempertahankan gelar kejuaraan yang sama akibat ditekuk Atletico Madrid (agregat 1-4).
Kegagalan tersebut diikuti dengan kekalahan dari Juventus pada final Piala UEFA 1989-1990.
La Viola dikalahkan rival lokalnya dengan agregat 1-3.
Baca Juga: Hasil Final Conference League - Cegah Dominasi Italia, Olympiakos Boyong Gelar Eropa Perdana
Rekor buruk mereka semakin lengkap dengan kekalahan di final UEFA Conference League dua musim terakhir.
Bicara hasil buruk di final, Juventus erat dengan citra ini khususnya kalau menyinggung Liga Champions.