Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respons Erick Thohir usai Persib Bandung Raih Juara Liga 1 2023-2024

By Arif Setiawan - Jumat, 31 Mei 2024 | 22:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat hadir di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2024) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Untuk membuat kualitas liga lebih tinggi, kami sudah mulai dengan meningkatkan kesejahteraan wasit, kerja sama dengan Polri untuk memberantas mafia bola."

"Dan menggunakan VAR pada Championship Series."

"Ini awal untuk menciptakan liga yang semakin baik."

"Demi mewujudkan sepak bola Indonesia yang bersih dan berprestasi," tulis Erick Thohir.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ciro Alves (kiri) dan David Da Silva (kanan) sedang selebrasi dalam laga leg kedua final Liga 1 2023 antara Madura United versus Persib Bandung di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024).

Sementara itu, Persib memang tampil cukup konsisten di Liga 1 2023-2024.

Tim asuhan Bojan Hodak tercatat finish diperingkat kedua reguler series.

Persib lalu menghajar Bali United dengan agreggat 4-1 pada babak semifinal.

Maung Bandung kembali mengganas di babak final.

Persib sukses mempermalukan Madura United dengan agreggat telak yakni 6-1.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P