Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Ranking FIFA Timnas Indonesia jika Sukses Kalahkan Tanzania - Tim Garuda Makin Jauhi Malaysia

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 1 Juni 2024 | 07:40 WIB
Pemain Timnas Indonesia berlatih dI Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2024). (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

Setiap tim hanya akan meraih setengah poin dari pertandingan yang normalnya tercantum dalam periode FIFA Matchday (10 poin).

Berapa poin yang didapatkan Timnas Indonesia jika berhasil menang?

Untuk diketahui, Timnas Indonesia saat ini menduduki peringkat 134 pada ranking FIFA dengan mengemas 1.102,7 poin.

Sementara itu, Tanzania berada di urutan ke-119 dengan 1.159,81 poin.

Mengutip dari kalkulator poin FIFA di laman Hermann-Baum, Timnas Indonesia diperkirakan akan mendapat poin sebanyak +2,77 jika berhasil menang atas Tanzania.

Sebaliknya, Timnas Indonesia bakal mengalami pengurangan poin sebesar 2,77 poin jika kalah dari Tanzania.

Sedangkan jika laga berakhir imbang, Timnas Indonesia hanya mendapatkan poin sekitar +0,27.

Baca Juga: Rapor Menawan Calvin Verdonk Selalu Jadi Andalan di Liga Belanda, Kapan Debut untuk Timnas Indonesia?

Timnas Indonesia boleh jadi bakal naik satu setrip di ranking FIFA jika menang atas Tanzania.

Timnas Indonesia bakal menggeser perolehan poin dari Kepulauan Faroe yang duduk di ranking ke-133.