Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kala itu meraka hanya menjadi runner-up setelah kalah dari Bayern Muenchen.
Tak hanya perihal pengalaman, Madrid juga lebih unggul dari segi prestasi musim ini.
El Real berhasil menjuarai Piala Super Spanyol dan Liga Spanyol, sedangkan Dortmund cuma finis sebagai peringkat kelima di Bundesliga.
Tak sampai di situ, Real Madrid juga lebih digdaya dalam rekor pertemuan kedua tim di Liga Champions.
Dari enam pertemuan terakhir, klub ibu kota Spanyol itu cuma kalah satu kali dari wakil Jerman.
Sementara sisanya berakhir dengan tiga kemenangan dan dua kali imbang.
Namun, Luka Modric menolak timnya dianggap lebih favorit.
Pasalnya, gelandang Timnas Kroasia itu menghormati Dortmund sebagai salah satu klub raksasa Eropa.
Oleh sebab itu, Modric merasa kedua tim punya peluang yang sama besar untuk menjadi juara.