Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dirinya menyumbangkan 2 gol dan 10 assist dari 39 penampilan di lintas kompetisi.
Berkat kontribusinya, Girona berhasil lolos ke Liga Champions musim depan setelah finis di posisi ketiga klasemen akhir Liga Spanyol.
Namun, kontrak peminjaman Couto akan habis musim panas ini.
Couto pun akan kembali ke Manchester City selaku klub induk.
Meski begitu, pemain yang dijuluki sebagai The Next Dani Alves itu tetap membuka opsi apa pun, termasuk pindah klub lain.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Memang Manusia Rekor, Komentarnya ke Mbappe Terbanyak Disukai di Instagram
Kondisi ini coba dimanfaatkan Real Madrid untuk membajak sang fullback.
Sebelumnya, Couto telah menyatakan akan berbicara lebih dulu dengan kubu Man City sebelum memutuskan masa depannya.
Saat ini Couto terikat kontrak sampai Juni 2026 dengan The Citizens.
"Saya menjalani musim yang sangat bagus di Girona," ucap Couto seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.