Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Termasuk Timnas Indonesia dan Vietnam, 11 Peserta Jalani Hidup Mati di Laga Terakhir

By Beri Bagja - Jumat, 7 Juni 2024 | 09:36 WIB
Thom Haye (tengah) sedang menguasai bola dalam laga babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Jadwal: Irak vs Vietnam, Indonesia vs Filipina

Target timnas Indonesia (7) jelas pada pertandingan terakhir; menang saat menjamu Filipina (1).

Kalau gagal menaklukkan The Azkals, Asnawi Mangkualam dkk harus menggantungkan nasib kepada hasil timnas Vietnam (6) di markas Irak (15).

Jika Indonesia bermain imbang dengan Filipina, Vietnam tidak boleh menang atas Irak.

Adapun kalau kalah dari Filipina, Tim Garuda harus berharap Vietnam juga dikalahkan Irak.

Terakhir, apabila sama-sama meraih 7 poin di klasemen akhir, Indonesia yang akan gugur karena faktor berikutnya yang jadi penentu adalah selisih gol.

Sekarang Indonesia dan Vietnam memiliki selisih gol total yang seimbang (-2).

Kalau sampai kalah, Tim Garuda pasti bertambah buruk selisih golnya, sedangkan Vietnam jika imbang saja catatannya tetap di minus 2.

Baca Juga: Ini Hitung-hitungan Lolos, Timnas Indonesia Tidak Boleh Dapatkan Hasil Lebih Jelek dari Vietnam di Laga Terakhir

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Jordi Amat diusir wasit seusai melakukan pelanggaran dalam laga babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024).