Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Copa America 2024 - Selain Brasil, Lionel Messi Sebut 3 Pengganggu Utama Timnas Argentina

By Beri Bagja - Sabtu, 8 Juni 2024 | 04:45 WIB
Lionel Messi saat merayakan gol untuk timnas Argentina ke gawang timnas Ekuador dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL di Stadion El Monumental, Kamis (7/9/2023) waktu setempat. (LUIS ROBAYO/AFP)

Baca Juga: Hasil Uji Coba - Gol Keren Menit 89 Jadi Penentu, Timnas Jerman Menang Comeback dalam Gladi Resik Jelang Euro 2024

"Tim-tim Amerika Selatan sangat kuat. Uruguay sangat bagus, Kolombia, Ekuador..." lanjut Messi.

"Akan menjadi sangat sulit untuk menghadapi semua pertandingan itu."

"Saya pikir kali ini akan menjadi Copa America yang sangat ketat," kata pria yang akan berusia 37 tahun pada 24 Juni mendatang.

Langkah timnas Argentina mempertahankan mahkota akan dimulai dengan laga melawan Kanada di Atlanta (20/6/2024).

Pasukan Lionel Scaloni tergabung di Grup A bersama Kanada, Cile, dan Peru.

Turnamen yang mengambil lokasi di Amerika Serikat bakal mencapai puncak pada final di Hard Rock Stadium, Miami, 14 Juli.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P