Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lamine Yamal Buka Suara soal Pemecatan Xavi, Akui Ada yang Aneh dari Keputusan Barcelona

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 12 Juni 2024 | 14:15 WIB
Lamine Yamal merayakan gol untuk Barcelona ke gawang Mallorca pada duel Liga Spanyol di Olimpic Lluis Companys (8/3/2024). (LLUIS GENE/AFP)

Apalagi, klub Catalan itu begitu cepat menunjuk Hansi Flick sebagai pelatih baru setelah memecat Xavi.

Kabarnya, negosiasi Barcelona dengan Flick sudah terjalin sejak eks maestro Timnas Spanyol membuat pengumuman akan mundur pada pertengahan musim.

Baru-baru ini, Lamine Yamal turut berkomentar terkait pemecatan Xavi.

Wonderkid beruisa 16 tahun itu juga merasa ada yang aneh dari pemecatan tersebut.

"Itu momen yang sangat aneh," ucap Yamal seperti dikutip BolaSport.com dari Mundo Deportivo.

"Awalnya dia pergi, lalu bertahan."

"Itu aneh, karena kami melihat hal yang sama seperti yang Anda lihat juga."

"Sangat menyedihkan karena bagi saya dia adalah pelatih pertama di tim elite yang pernah saya miliki, tapi hal-hal seperti ini terjadi di sepak bola," imbuhnya.

Baca Juga: EUR0 2024 Jadi Pertaruhan Terakhir Gareth Southgate sebagai Pelatih Timnas Inggris

Lebih lanjut, Yamal memberikan reaksinya soal penunjukan Flick sebagai pelatih baru Barcelona.