Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Australian Open 2024 - Tundukkan Pramudya dan Partner Barunya, Jafar/Aisyah Pasang Kuda-kuda Lawan Unggulan Besutan Mantan Pelatih Sendiri

By Nestri Y - Rabu, 12 Juni 2024 | 16:51 WIB
Ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata tampil apik pada babak kedua Thailand Open 2024 (PBSI.ID)

BOLASPORT.COM - Ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, mengungkap kunci kemenangan atas mantan senior di pelatnas, Pramudya Kusumawardana, di Australian Open 2024.

Jafar/Aisyah telah berhasil memetik kemenangan pada laga perdana mereka di babak 32 besar yang dihelat di Quaycentre, Sydney Olympic Park, Australia, Rabu (12/6/2024).

Pasangan muda Merah Putih mengamankan tempat ke fase 16 besar setelah menumbangkan Pramudya Kusumawardana yang kini memperkuat Australia bersama Nozomi Shimizu.

Pramudya jelas bukan nama asing bagi Jafar/Aisyah.

Sebab, dia adalah mantan penghuni pelatnas PBSI, tepatnya di ganda putra Indonesia bersama Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Pram/Yere pernah menghuni peringkat 11 dunia serta merebut medali emas di Kejuaraan Asia pada 2022 dan SEA Games pada 2023.

Walau memang berbeda sektor, tetapi Jafar/Aisyah tetap saja cukup familiar dengan Pram yang kini memang sudah dinaturalisasi menjadi warga negara Australia.

Ditanya soal penampilan hari ini, Jafar ternyata masih merasa ada yang kurang.

Baca Juga: Rekap Hasil Australian Open 2024 - Jafar/Aisyah Menang saat Rehan/Lisa Masih Terjebak Derita Early Exit

Pasangan Indonesia memang mengantongi kemenangan dengan skor yang cukup ketat yakni 22-20, 21-19.